Taman Hutan Wisata Punti Kayu adalah tempat wisata di Palembang yang
berupa hutan wisata. Hutan wisata ini adalah satu-satunya di Palembang,
tidak ada hutan wisata yang lain. Berlokasi sekitar 7 KM dari pusat kota
Palembang, Taman Hutan Wisata Punti Kayu adalah salah satu tempat wisata
keluarga yang favorit di Palembang. Mempunyai luas sektiar 50 hektar,
Taman Hutan Wisata Punti Kayu mempunyai fasilitas wisata yang lengkap,
disertai dengan penangkaran buaya dan kebun binatang. Selain berenang,
bermain perahu, berpiknik, dan bermain di taman, Anda juga dapat melihat
atraksi gajah dan menunggang kuda di sini.
Taman Hutan Wisata Punti Kayu adalah hutan pinus kota yang paling besar
di Indonesia. Harga tiket masuk Taman Hutan Wisata Punti Kayu adalah
5,000 Rupiah dan buka dari jam 9 pagi sampai dengan jam 4 sore.
No comments:
Post a Comment